FTK UIN Banten Apresiasi UKM Pramuka Wujudkan Kepeloporan Mahasiswa

Serang, Geliat.id. Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten mengapresiasi dan menyambut positif upaya UKM Pramuka UIN Banten dalam kegiatan audiensi dan pembinaan kegiatan pramuka bagi mahasiswa di lingkungan FTK UIN SMH Banten. Pembinaan kegiatan pramuka tersebut selain menjadi salah satu dari indikator utama kinerja (key performance indicator) pimpinan, juga memiliki nilai dan manfaat penting bagi pengembangan sikap kepeloporan mahasiswa. Nilai penting tersebut sebagaimana dalam tujuan pendidikan kepramukaan yaitu pembentukan karakter, penanaman sikap kebangsaaan, dan pembekalan ketrampilan hidup bagi mahasiswa.

Kegiatan audiensi dan pembinaan tersebut bertempat di Aula lantai 1 Gedung A FTK pada hari Rabu, 22 Februari 2023, dihadiri oleh jajaran pembina pramuka beserta jajaran pengurus UKM Pramuka UIN SMH Banten dan segenap pimpinan FTK. Dari unsur pembina yang hadir adalah Dr. H. Sayehu. S. Ag. M. Kom selaku Ketua Gugusdepan Putera, Miftahul Rahmat, M. Pd sebagai Pembina Satuan Pandega Putera, dan Miftahul Ulum, M. Pd selaku Pembina Satuan Penegak Putera, serta Muhamad Bahrul Ulum selaku Ketua Dewan Racana Putera. Sementara dari unsur dekanat FTK UIN SMH Banten adalah Wakil Dekan I Dr. Eneng Muslihah, Ph.D, Wakil Dekan II Dr. Apud, M.Pd, dan Wakil Dekan III, Dr. Ali Muhtarom, M.S.I

Wakil Dekan III FTK dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Pembina dan pengurus UKM pramuka yang secara khusus melakukan audiensi dan pemaparan program pembinaan. Meskipun demikian, kegiatan seperti ini nanti tidak hanya dilaksanakan di FTK saja, namun akan dilakukan juga di semua fakultas di lingkungan UIN SMH Banten, sehingga secara bersama-sama program-program pramuka bisa mewarnai pembentukan karakter dan kepeloporan bagi para mahasiswa.

“Saya mewakili Bapak Dekan FTK yang pada saat kegiatan ini, beliau sedang ada agenda rapat dengan LP2M, pada prinsipnya kami dari FTK menyambut positif kegiatan audiensi dan pembinaan ini karena kegiatan ini ada nilai positif dan sangat bermanfaat bagi pengembangan karakter dan kepeloporan para mahasiswa FTK untuk mengikuti kegiatan tersebut. Meskipun demikian, program audiensi dan pembinaan ini tentunya akan dilakukan pada fakultas lain di lingkungan UIN SMH Banten”. Kata Ali Muhtarom

Secara khusus, Dr. Sayehu selaku Ketua Gugusdepan menjelaskan bahwa kegiatan audiensi dan pembinaan pramuka perlu didukung oleh semua kalangan dari unsur pimpinan kampus baik level rektorat, fakultas, maupun di level program studi, apalagi bagi para mahasiswa FTK dalam membekali mereka ketika terjun di lembaga pendidikan.  

“Mengingat adanya nilai positif dalam mewujudkan kepeloporan mahasiswa, kegiatan kepramukaan sudah selayaknya mendapatkan dukungan dari pimpinan kampus, apalagi di dalam pembinaan pramuka ini ada nilai IKU bagi pimpinan”. Jelas Sayehu.

Secara khusus, Wakil Dekan II FTK, Dr. Apud, M.Pd menguatkan bahwa keberadaan UKM pramuka perlu mendapatkan dukungan secara formal dari unsur pimpinan. Hal tersebut bisa dalam bentuk instruksi seperti adanya persayaratan keikutsertaan mahasiswa dalam kegiatan pramuka sebagai syarat pengambilan ijazah atau dalam bentuk intervensi dari pimpinan, sehingga ke depan, UKM semakin kuat dan memiliki anggota yang secara kuantitas bisa diperhitungkan.

Pada saat yang sama Wakil Dekan I FTK,  Dr. Eneng Muslihah, Ph.D memberikan dukungan kepada UKM pramuka untuk meningkatkan program pembinaannya sebagai bentuk pengembangan jati diri untuk peduli kepada masyarakat, terutama masyarakat pendidikan sebagai wujud kepeloporan mahasiswa dalam pengabdiannya dengan penuh tanggung jawab.